Deoxa Indonesian Channels

lisensi

admin
Rabu, 29 Maret 2023, Maret 29, 2023 WIB
Last Updated 2023-08-03T11:17:17Z
NasionalNews

SMAN 1 Muara Teweh Gelar Buka Bersama Kepala Kemenag Kabupaten Barito Utara Sekaligus Penutupan Kegiatan PPK

Advertisement


MUARA TEWEH - Bertempat di Halaman SMAN 1 Muara Teweh, Puluhan Pelajar SMAN 1 Muara Teweh mengikuti buka bersama Kepala Kemenag Kabupaten Barito Utara sekaligus penutupan kegiatan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) , Rabu ( 29/03/2023) sore.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kemenag Kabupaten Barito Utara H Abdul Majid Rahimi , Dewan Guru serta siswa dan siswi SMAN 1 Muara Teweh.

 

Kepala Sekolah SMAN 1 Muara Teweh Razikinnor menyampaikan dalam sambutannya bahwa di bulan ramadhan ini, SMAN 1 Muara Teweh bukan hanya melaksanakan berbagai kegiatan diantaranya membersihkan tempat ibadah, berbagi takjil dan juga kegiatan sosial lainnya.

 

Seusai Acara, Ketika Ditemui Awak Media, Kepala Sekolah SMAN 1 Muara Teweh Razikinnor menyampaikan dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kemenag dan juga jajarannya karena berkenan hadir dalam kegiatan ini. Dirinya juga berharap dengan adanya kegiatan PPK ini semoga siswa SMAN 1 Muara Teweh dapat lebih memahami dirinya dan beriktihat kepada agama yang dianutnya.

 

“ Kami sampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Kemenag Kabupaten Barito Utara dan juga jajaran yang telah hadir dalam kegiatan hari ini. Berkaitan dengan kegiatan ini, saya berharap untuk siswa dan siswi SMAN 1 Muara Teweh dapat memahami dirinya dan dapat berikhtihat baik kepada agama yang dianutnya,”ungkap Kepala Sekolah

 

Di tempat yang sama, Kepala Kemenag Kabupaten Barito Utara H Abdul Majid Rahimi mengatakan kegiatan Kemenag Kabupaten Barito Utara sangat mendukung pendidikan penguatan karakter di SMAN 1 Muara Teweh Karena kegiatan ini sangat bermanfaat. Dirinya berharap kegiatan serupa tidak hanya dilaksanakan di bulan ramadhan saja, tetapi juga dilaksanakan di luar bulan ramadhan.

 

“ Kami dalam hal ini Kemenag Kabupaten Barito Utara sangat mendukung kegiatan Pendidikan Pengutan Karakter seperti sekarang ini karena sangat bermanfaat, kami berharap kegiatan seperti ini tidak hanya dilaksanakan di bulan ramadhan, namun juga bisa dilaksanakan di luar Bulan Ramadhan,”ujarnya.

 

Usai mendengarkan tausiyah dari Kepala Kemenag Kabupaten Barito Utara, kegiatan dilanjutkan dengan acara buka bersama dan shalat magrib berjamaah. (Anang F)